Header Ads Widget


 

BREAKING NEWS

6/recent/ticker-posts

Disduk Capil Dumai Launching Aplikasi Ducati


Aktual Riau.Com - Dumai. 
Pada hari ini (29/8) bertempat di gedung Sri Bunga Tanjung Jl. Putri Tujuh, Disdukcapil Kota Dumai mengadakan acara perhelatan Launching Aplikasi Ducati. Para tamu undangan yang hadir pada acara Launching tersebut adalah Walikota Dumai, Camat sekota Dumai, Lurah sekota Dumai, Ketua LPMK sekota Dumai, Rt sekota dumai, Perwakilan RSUD, Perwakilan Rumah sakit swasta serta perwakilan dari seluruh Puskesmas kota Dumai. 

Dalam kata sambutannya Walikota Dumai, H.Paisal SKM, MARS. Mengatakan bahwa Aplikasi Ducati merupakan terobosan baru bagi sistem pendataan kependudukan di kota Dumai. Melalui aplikasi Ducati diharapkan segala informasi terkait data penduduk yang mutasi, lahir hingga meninggal dunia bisa dengan cepat diketahui hanya dengan melihat aplikasi tersebut. Bagi yang bertugas dibagian pemakaman juga sangat dimudahkan dengan adanya aplikasi ini. Manfaat lain dari Aplikasi Ducati ini adalah untuk menghindari adanya calo pada bidang pemakaman. Saya berharap melalui Launchingnya Program Ducati Disduk Kota Dumai ini, segala data kependudukan akan lebih akurat dan terintegrasi dengan cepat bagi seluruh lapisan masyarakat, ucap Paisal. 
Secara terpisah, Kadis Dukcapil Kota Dumai, Zulfahren, S.sos, M.Si. mengatakan, bahwa tujuan dari Launchingnya Aplikasi Ducati ini adalah, agar segala data kependudukan Kota Dumai bisa diakses dan dilihat lansung oleh siapa saja. Melalui aplikasi buku pokok pemakaman dan buku induk kependudukan kota Dumai, segalanya pencatatan terkait data penduduk yang baru, mutasi serta yang telah meninggal bisa diketahui dengan cepat dan akurat melalui aplikasi Ducati tersebut. Mengapa disebut dengan Aplikasi Ducati, maksudnya tidak lain adalah Dumai Cepat Akurat Terintegrasi, dimana masyarakat bisa melihat lansung data kependudukan kota Dumai melalui aplikasi tersebut, tutup Zulfahren. ***("ToM"). 

Posting Komentar

0 Komentar